Berapa Ukuran Kertas A4?

Berkenalan dengan Berbagai Jenis Kertas  
Ukuran kertas secara umum menggunakan huruf kapital dan kemudian diikuti oleh angka dengan bilangan tertentu. Jenis kertas yang paling umum digunakan adalah dari jenis A, B, dan juga F. 

Perbedaan kode huruf ini mengarah pada detail ukuran, sehingga masing-masing memiliki kegunaan yang berbeda-beda. Setelah dituliskan dalam bentuk huruf maka jenis kertas ini kemudian diikuti oleh angka tertentu. 

Misalnya untuk jenis kertas A, maka akan menjumpai ukuran A4, A3, A5, A6, dan lain sebagainya. Pada dasarnya angka di belakang huruf akan menginformasikan perbedaaan ukuran di masing-masing kertas. 

Semakin kecil angka yang ditulis maka semakin lebar dan besar permukaan kertas tersebut. Misalnya saja antara kertas ukuran A4 dengan kertas A0 maka jauh lebih lebar ukuran A0. Ukuran kertas A4 adalah 21.0 x 29.7 centimeter. 

Sedangkan pada kertas ukuran A0 adalah 84.1 x 118.9 centimeter, sehingga semakin kecil angka yang digunakan maka semakin besar ukuran kertas tersebut. Logikanya adalah angka 0 menunjukan bagian kertas tidak dilipat, ketika dilipat menjadi 2 maka ukurannya A2. 

Sehingga A0 lebih lebar atau lebih besar dibandingkan dengan A2 dan seterusnya. Jadi, secara sederhana angka ini menunjukan berapa kali kertas ukuran A0 dilipat. Selain jenis A, kertas juga ada jenis B dan F namun yang paling umum digunakan adalah jenis A, khususnya A4. 

Kertas jenis B pada umumnya digunakan untuk kebutuhan mencetak poster, lukisan, foto, dan sebagainya. Sehingga saat ingin mencetak poster, sebaiknya memilih kertas jenis B dengan ukuran sesuai kebutuhan. Lalu, bagaimana dengan kertas jenis F? 

Kertas jenis F juga hadir dalam banyak ukuran, sama halnya dengan ukuran A4 maupun jenis B yang dijelaskan sebelumnya. Umumnya kertas ini ditujukan untuk kegiatan perkantoran sehingga paling umum dijumpai di tempat-tempat fotokopi. Paling sering dipakai adalah kertas F4 atau folio. 

Comments

Popular Posts